PROFIL SMK NEGERI 1 TOJO BARAT
NAMA SEKOLAH
: SMK NEGERI 1 TOJO BARAT
ALAMAT : Jln. KKN no.70 TOMBIANO
KECAMATAN : TOJO BARAT
PROVINSI : SULAWESI TENGAH
STATUS
SEKOLAH : NEGERI
LUAS TANAH : 5000 M 2
STATUS TANAH : BUKAN MILIK
VISI DAN MISI :
· VISI :
Terwujudnya sekolah yang handal dalam menghasilkan teknis pertanian
tingkat menengah yang terampil, mandiri, kredibel, inovatif dan mampu bersaing
di era globalisasi yang berwawasan IMTAQ & IPTEK
· MISI :
1. Meningkatkan penghayatan pengalaman
terhadap ajaran agama dan budaya bangsa sebagai sumber kearifan dalam berpikir
dan bertindak.
2. Melaksanakan pembelajaran dan
pembimbingansecara efektif berbasis informasi
and communication tecnologi (ICT).
3. Menumbuhkan
dan mengembangkan jiwa kewirausahaan di bidang pertanian dan peserta didik dan
seluruh warga sekolah.
4. Melaksanakan
peningkatan professional bagi pendidik dan tenaga kependidikan serta pengabdian
pada masyarakat.
5. Melaksanakan
evaluasi hasil pendidikan dan tindak lanjut.
6. Melaksanakan
manajemen partisipatif dan dan visioner.
7. Menjalin
kerjasama dan kemitraan dengan instansi terkait, masyarakat dan dunia usaha.
· Indikator :
1. Unggul dalam pengelolaan dan
pemanfaatan sumber daya alam.
2. Unggul dalam pengusaan teknologi di
bidang pertanian.
3. Unggul dalam kewirausahaan menuju
kemandirian.
4. Unggul dalam menyediaan tenaga
terampil untuk mengesi permintaan pasar.
· Tujuan Sekolah
90% dari seluruh siswa mampu menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang
dianutnya.
SEJARAH SMK NEGRI 1 TOJO BARAT
SMK ini pada awalnya didirikan pada tahun 2004 dalam status
SMK kecil satu atap dengan SMP Negeri 2 Tojo. Kepala sekolah pada waktu pembukaan pertama
yaitu bapak MARJONO S,pd. Dan pada tahun 2006 digantian oleh bapak GUNAWAN
MAJAHUNA s,pd. Lalu pada september tahun
2009, hingga saat ini digantikan oleh bapak BAHARI s,pd.
Sekolah ini memiliki luas 5000 M2,
dengan fasilitas sarana dan prasarana yaitu LAB. Multimedia, kebun sekolah
sebagai lahan praktek dengan luas 1.000 M2. Dan memiliki fasilitas
lain sebagai berikut:
· Penangkaran bibit
· Green house hidroponik
· Lapangan olohraga
· Aula
· Mesin pengolahan hasil pertanian
untuk kripik dan cikki
· Jaringan internet 1,5 MB.
UNIT PRODUKSI
· Usaha unit produksi pembibitan
tanaman (manga, kelengkeng, tanaman hias dan jambu Kristal).
· Usaha unit produksi tanaman pangan
dan horti
Budidaya tanaman pangan (jagung, kedelai, kacang kacangan dan sayuran).
Budidaya tanaman horti (buah buahan: klengkeng,durian, jambu dan buah
naga).
· Usaha unit produksi pengolahan hasil
pertanian (ciki, keripik, dodol, minuman segar, es krim, dan lain lain).
KEGIATAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN)
Tempat pelaksanaan PRAKERIN meliputi
JATIM (malang), JATENG (Yogyakarta,sleman, salam) JABAR (cianjur,pacet, bogor)
PROGRAM
KEMITRAAN SEKOLAH DENGAN DUNIAN USAHA, DUNIA INDUSTRI, DAN INSTANSI TERKAIT.
Kerja sama dengan DUDI instansi :
1. BPTP jawa
timur
2. UD akurtani
(magelang)
3. P4S
(Yogyakarta)
4. PT. INMIRA
(Yogyakarta)
5. UD.MITRA
TANI (sleman)
6. UD. RUMAH
HIJAU(malang)
7. BPSB
(Sulawesi tengah)
8. BBH
(sulteng-sidera)
9. Universitas
PGRI-yogyakarta
10. Universitas
BRAWIJAYA-malang
JURUSAN :
jurusan di smk ini ada 3 namun kami hanya akan mengupas tentang jurusa kelas 12 atph dan kelas 12 apkj.
- 12 ATPH : Program keahlian
Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura bertujuan mencetak tenaga terampil,
berkarakter, berkinerja tinggi dan Berwirausaha di bidang Agribisnis Tanaman
Pangan dan Hortikultura sehingga merupakan tenaga siap pakai yang nantinya
langsung dapat terjun di dunia industri pertanian. Komoditi : Berbagai
jenis tanaman pangan seperti Padi, Kacang-kacangan, Umbi-umbian, Tanaman
Sayuran, Tanaman Buah, Tanaman hias, Tanaman Obat, dan beberapa jenis tanaman
pangan langka.
- 12 APKJ : MERUPAKAN SUATU JURUSAN YANG MEMPELAJARI TENTANG PEMBIBITAN TANAMAN DAN KULTUR JARINGAN.